Archive for October 2018

Sumber: Bukalapak

   Dalam penulisan artikel kali ini saya akan mengulas suatu produk IT yang paling vital penggunaannya. Ya, yaitu alat input keyboard, Keyboard merupakan suatu alat yang menjadi perantara antara interface user ke dalam komputer yang hanya menerima kode biner saja. Apakah suatu brand keyboard dapat mempengaruhi performa seseorang? Menurut penulis pribadi bukanlah brand yang mempengaruhi tingkat ergonomi keyboard Melainkan tingkat desain dan kegunaan jenis apa yang mempengaruhi ergonomi tersebut.
      Lalu mengapa penulis membuat ulasan tentang keyboard jenis ini? Alasannya karena kebetulan saya mempunyai jenis keyboard ini dan sejujurnya, sepertinya sedikit orang mengetahui keyboard yang underrated ini. Jika dikatakan mahal justru keyboard ini setara harga keyboard pasaran seperti LogiTech K100 yang sering digunakan untuk office works
     Secara garis besar tujuan seseorang membeli keyboard untuk dua kegunaan yaitu office works atau untuk kegiatan pekerjaan atau Gaming works untuk bermain game. Kedua hal ini sangatlah perlu diketahui karena desain keduanya benar - benar berbeda dan harganya pun juga berbeda. Jika Office workz menghandalkan kenyamanan dan kepraktisan, gaming keyboard justru mempunyai desain yang bermacam - macam mulai yang simpel hingga yang bermodel - model layaknya otomotif. Lalu bahan tuts keyboard juga menjadi petimbangan ketika membeli suatu jenis keyboard baik office atau gaming.
     Keyboard mempunyai dua jenis tuts yaitu membran dan mekanik. Pasti akan ada yang bertanya mengenai keyboard semi-mekanik. Menurut pengalaman penulis semi-mekanik itu sebenarnya membran tetapi di desain agar sensasinya mirip mekanik. Jika sudah diketahui bahwa keyboard membran diberi nama tersebut karena setiap tutsnya diberi lapisan membran transparan yang menjadi media input via motherboard di dalamnya maka mekanik mempunyai bahan tersendiri. Ada tiga jenis buttons yang dimiliki mekanikal keyboard yaitu blue,red, dan brown Switch. Ketiganya mempunyai ciri khas masing - masing namun yang jelas bukan hal itu yang penulis ingin sampaikan.
     Dalam ulasan kali ini akan penulis jabarkan apa yang penulis tau mengenai keyboard ini, dari pada lama menunggu mari kita baca dengan seksama.

A. Murah
Sumber: Dokumen Penulis

     Ya, Keyboard ini termasuk terjangkau untuk tawarannya sebagai keyboard Office Gaming. jika pembaca membuka situs contohnya To**pedia, maka harga keyboard ini bahkan ada yang hanya berkisar di bawah 100 ribu. sangat murah bukan?

B. Empuk

     Keyboard ini mempunyai "tekstur"yang empuk. Hal ini tentu sangat berguna untuk kegiatan mengetik karena jika suatu keyboard terlalu keras tutsnya maka hal tersebut dapat mencederai jari dari pembaca sendiri dan tentu memperlambat pembaca untuk menulis suatu hal. Namun keyboard yang terlalu empuk terkadang mempunyai kerawanan yaitu mudah melakukan "typo" karena menulis terlalu cepat. Oleh karena itu, keyboard empuk ini sejujurnya membuat penulis sulit untuk mengetik benar namun karena sudah terbiasa maka sudah tidak lagi.
     Dalam sisi gaming, keyboard empuk ini sangat berguna untuk mengurangi strain ketika bermain cepat. Sebut salah satu game rythm musik Osu!Mania yang membutuhkan kecepatan jari yang tinggi. Keyboard ini sangat nyaman ketika digunakan untuk nada stream.

C. Anti Ghost keys
     Hal ini merupakan hal penting bagi para gamers. Ghost keys adalah keadaan di mana ketika kita menekan beberapa tombol sekaligus pada papan keyboard dan hanya akan ada beberapa huruf saja yang merespon dan yang lainnya tidak. Misal ketika kita membuka notepad dan menekan huruf dfjk sekaligus, apa yang terjadi? jika ter-input semua maka keyboard anda tidak ghost keys namun jika tidak maka keyboard anda ghost keys. Mengenai keyboard ini, saya sudah mencobanya dan ternyata memang benar tidak ghost keys. Namun, masih ada beberapa spot yang dapat mengakibatkan ghost keys pada keyboard ini yaitu ketika menekan qwe <spasi> iop. akan ada satu huruf yang hilang. Artinya keyboard ini hanya "Anti" bukan "Null" Ghost Keys seperti mekanikal keyboard.

D. Anti Slip
Sumber: Tokopedia

     keyboard ini mempunyai susunan huruf yang rapat sehingga mengurangi resiko slip ketika mengetik. Sebagai catatan bahwa pengguna dapat mencongkel huruf - huruf keyboard ini dari atas untuk membersihkan debu jika memang masih ada noda di keyboard anda..

E. Tidak mempunyai backlight jika dikatakan keyboard gaming.
     Salah satu ciri khas keyboard gaming ialah mereka mempunyai backlight di dalam motherboard nya sehingga pengguna dapat melihat papan keyboard walau dalam keadaan gelap. Namun, sebenarnya penulis pribadi kurang menyukai hal tersebut karena sedikit "berlebihan" dan menyilaukan.

F. Terkadang berisik terkadang tidak.

Sumber: Dokumen Penulis

     Maksud dari pernyataan ini ialah ketika kalian mengetikan sesuatu dengan keyboard ini maka suaranya terdengar sangat lembut dan bahkan hampir tidak terdengar suaranya sama sekali. Namun, Ada satu tombol yang saya kurang sukai suaranya di dalam keyboard ini. Tombol yang penulis maksud adalah tombol spasinya. Terdengar berisik sekali dan cukup mengganggu jika di dengar.

G. USB Error
     Ini rare case tapi beberapa yang mempunyai keyboard ini mempunyai masalah di USB Portnya. terkadang connect terkadang tidak sehingga sangat menggangu, namun lucunya setelah penggunakan jangka panjang justru keyboard ini bekerja dengan sempurna. Aneh.

H. Ukiran di setiap keys mudah pudar
Sumber: Dokumen Penulis

     Jika pembaca merupakan gamers maka jangan salahkan bahwa kurang dari 2- 3 jam setelah membeli keyboard ini beberapa huruf yang suka dipencet akan memudar tuilisannya. tetapi menurut penulis pribadi ini bukan amsalah serius tetapi kembali kepadapembaca masing - masing.

I. Makan tempat
     Keyboard ini mempunyai model "bat" sehingga memakan tempat yang cukup besar dan kurang cocok bagi yang suka berpegian dengan tas kecil. namun pengalaman pribadi, saya sering membawa keyboard ini ketika keluar. Walau makan tempat namun uniknya bahwa keybaord ini sama sekali tidak berat sehingga tidak terlalu membebani pundah penulis.

     Mungkin itu saja yang penulis dapat sampaikan, jika ada pertanyaan dapat langsung mengomentari artikel ini ya dan tuliskan pertnyaannya. Terima kasih telah membaca.

[Product Review] HP Gaming Keyboard K1000

Posted by : Raindeca Dzulikrom Haqqu
Saturday, October 20, 2018
0 Comments
A. Latar Belakang dan Rumusan Masalah
  Manusia merupakan makhluk yang unik. Mereka mempunyai suatu kemampuan yang bisa diakatakan tidak terbatas. Hal ini diperlihatkan dalam bentuk inovasi dari zaman dahulu hingga saat ini. Inovasi tersebut pula berkembaang dalam berbagai bidang mulai dari bidang keilmuan, seni, dan yang paling populer saat ini adalah bidang teknologi dan sistem informasi.
   Jika kita telaah lebih jauh sebenarnya perkembangan "teknologi" dan "informasi" yang akrab di zaman milenia ini bukan merupakan hal yang baru. Seperti yang diketahui bahwa kedua hal tersebut sebenarnya sudah terceminkan melalui peninggalan nenek moyang kita terdahulu seperti tulisan kuno yang melambangkan "informasi" serta alat untuk berkomunikasi seperti benang dan sebagainya yang melambangkan "teknologi".
   Karena banyak sekali hal unik yang dapat dikaji maka dari pada itu saya selaku penulis ingin mengetahui lebih dalam mengenai pokok pembahasan kali ini yaitu Sejarah dan Perkembangan Sistem Informasi, Hardware, dan software.Ya, akan ada empat pokok yang akan penulis berikan yaitu "Sistem", "Informasi", "Hardware", dan "Software". Lalu apakah hubungan keempat hal itu? Dalam artikel ini akan penulis coba untuk ulas lebih jauh dan tentunya menggunakan data yang "mungkin" bisa dipercayai.

B. Mengenal lebih Jauh Tentang Sistem Informasi
     Sebelum saya memperkenalkan ada yang dimaksud dengan sistem informasi maka akan ada lebih baik jika kita mengetahui maksud dari kata "sistem" dan "informasi". Sistem merupakan sekumpulan elemen atau komponen yang mempunyai kerja yang saling berkaitan yang dibuat agar dapat menyelesaikan suatu masalah. Dengan kata lain suatu sistem dibuat untuk membantu kerja manusia. Dari definisi di atas sebenarnya kata sistem tidak selalu melekat dengan hal berbau teknologi namun memang tidak salah jika dikatakan bahwa sistem merupakan bagian dari teknologi. Definisi berikutnya adalah Informasi. Informasi merupakan suatu data yang sudah diolah sedemikian rupa sehingga data tersebut dapat digunakan dan yang paling penting ialah data tersebut harus mempunyai nilai guna setelah diciptakan.
     Lalu apakah sistem informasi itu? dari dua definisi diatas bisa kita simpulkan sementara bahwa definisinya ialah suatu komponen yang saling berkaitan untuk menyelesaikan suatu masalah menggunakan informasi yang benar, tepat, dan berguna. 
     Berikutnya apa kolerasinya hal tersebut dengan teknologi? Dalam masa generasi Y ini dunia sudah diliputi oleh berbagai macam jenis teknologi. Pertanyaan berikutnya? siapakah yang mengatur mereka semua? Jika kita berpatokan dengan definisi sebelumnya tentu kita dapat mengatakan bahwa ada suatu "sistem" yang mengendalikan mereka. Sistem - sistem tersebut terciptkan karena adanya informasi yang diberikan oleh manusia ke manusia lain dalam rangka mempermudah hidup mereka. Agar lebih paham mari kita lihat sejarah singkat tentang "teknologi".
     Apakah pembaca pernah mendengar istilah zaman pra-mekanik? mungkin kurang lumrah namun intinya di zaman ini ada suatu kejadian yang unik yang melandaskan lahirnya sebuah "informasi". Pada zaman ini kurang lebih 3000 s/d 2000 sebelum masehi manusia "berkomunikasi" menggunakan simbol. Simbol - simbol inilah informasi yang berguna bagi manusia pada saat itu. Seiring perkembangan zaman mulai terjadi perubahan atas simbol - simbol itu. Tujuannya sederhana yaitu pemerataan dalam hal "komunikasi". Seperti mulai adalanya huruf vokal di sekitar zaman romawi atau mesir dan lain sebagainya. Oh iya, di zaman ini pula ditemukan alat hitung kuno karena di zaman ini ditemukan simbol yaitu "angka". Alat tersebut bernama Abakus

Sumber: Johanna Schultz

     Setelah zaman pra-mekanik berlalu maka datanglah zaman yang baru sebut saja zaman mekanik. Di zaman ini manusia telah menciptakan berbagai macam inovasi yang luar biasa. Pada era ini akhirnya manusia dapat menciptakan suatu "mesin". Mesin di sini ialah mensin cetak asal jerman yaitu Gutenburg.
Sumber: VR World

     Di era ini pula menjadi zaman bagi manusia untuk menciptakan sistem yang lebih rumit lagi. Dikarenakan manusia selalu melakukan kerjanya dengan cepat maka seorang ilmuan terkenal dan tentunya sudah tidak asing lagi di mata para programmer yaitu Blaise Pascal. Ia pencipya mesin hitung pertama yang diberi nama Pascaline. Oh ya, tentunya dengan bahasa pascal ya. Di era inilah awal mula pergantian otak manusia yang dengan suatu sistem informasi yang dinamakan "otak buatan".
Sumber: Wikipedia

     Era berikutnya adalah Elektromekanik. Di zaman ini banyak sekali teknologi yang sudah memanfaatkan energi listrik. Dan di era ini manusia sudah menemukan komputer pertama yang digunakan untuk menyimpan program dan data. Nama komputer tersebut adalah Dubbed Manchester Mark 1 yang berkat dirinya lah kita dapat menemukan istilah personal computer, laptop, dan telepon pada zaman ini.

Sumber: Manchester Evening News

     Era yang terakhir adalah era Elektronik. Di zaman ini kita sudah mengenai istilah transistor planar untuk komputer yang seperti kita tahu bahwa transistor pada dasarnya berguna untuk pembuatan kode biner. Penemunya adalah Jean Hoerni. Lalu di era ini pula kita menemukan suatu media baru dalam berkomunikasi dengan seluruh penjuru bumi ini yaitu APRANET yang berkembang dan menjadi internet di masa sekarang. Lalu di zaman ini pula lahir sistem operasi pada komputer seperti UNIX, LINUX, Apple, Windows, dan lain - lain.
     Lalu apa hubungan perkembangan tadi dengan teknologi? Tentu pembaca sudah dapat melihat bukan bahwa perkembangan zaman ini berbanding lurus dengan ditemukannya berbagai macam cara untuk berkomunikasi. oleh karena itu sistem informasi dapat hidup dengan teknologi informasi hingga sekarang.

C. Hubungan Sistem Informasi dengan Hardware dan Software.
     Jika ditanya apakah sistem informasi mempunyai hubungan dengan hardware serta software maka lagi - lagi tentu mereka punya hubungan. Lagi - lagi sebelum penulis melanjutkan penjabarannya maka pembaca harus mengetahui terlebih dahulu mengenai definisi hardware dan software. Kedua istilah tersebut mempunyai akhiran yang sama yaitu "Ware" yang sering dikatakan bahwa itu berarti perangkat (walau sebenarnya secara bahasa bukanlah seperti itu). Artinya hardware berarti perangkat keras seperti komputer, tablet, dan lain sebagainya. Serta software yang mencerminkan ruh dalam hardware tersebut.
     Pernah merancang sebuah komponen berbau komputer? jika ia tentu pembaca daoat melihat perkembangan software dan hardware ini. Keduanya terus berkembang bedasarkan ke-empat era yang telah saya jabarkan sebelumnya. Bisa dikatakan perubahan bentuk dan guna mereka berbanding lurus dengan perkembangan manusia. Dalam hal ini hardware mewakili fisik dan software melambangkan bahasa pemograman.

D. Penutup
     Bedasarkan hal telah penulis jabarkan bahwa sejarah dan perkembangan sistem informasi bergerak ke arah yang baik dan jika diteruskan bukan tidak mungkin bahwa manusia dapat menyatu dengan sistem informasi itu sendiri.
     Saya selaku penulis mohon maaf jika dalam pembuatan artikel menyinggung ataupun hal lainnya yang kurang mengenakan. Referensi yang saya gunakan sudah saya terakan. Jika ada yang belum penulis cantumkan maka pembaca dapat memberitahu saya dan segera saya perbaiki.

E. Referensi
    Referensi yang saya gunakan bisa dilihat di link ini. Terima Kasih telah membaca!

Sejarah dan Perkembangan Sistem Informasi, Hardware, dan software

Posted by : Raindeca Dzulikrom Haqqu 0 Comments

- Copyright © 2013 Eucliwood Hellscythe's Blog - Shiroi - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -